PENGENALAN KOMPUTER DASAR - TKJ

Rabu, 27 Desember 2017

PENGENALAN KOMPUTER DASAR

Assalamu'alaikum Wr.Wb 

Hello.. teman-teman, kali ini saya akan menjelaskan tentang pengenalan perangkat keras. Langsung saja disimak yaa




A. Pendahuluan 
  • Pengertian
Perangkat keras komputer atau yang disebut juga dengan Hardware adalah semua komponen fisik komputer yang dapat dilihat dan diraba oleh manusia yang saling beroperasi sesuai data didalamnya. Cara membedakan perangkat keras dilihat dari bentuk dan kegunaannya.
  • Latar Belakang
Tidak semua orang mengetahui kegunaan dari sebuah perangkat keras.
  • Maksud dan Tujuan
Agar kita bisa mengetahui kegunaan dari macam-macam perangkat keras yang sudah kita ketahui atau belum.

B. Pembahasan






Komputer pada umunya disebut juga Personal Computer yang merupakan sebuah alat atau perangkat keras yang digunakan untuk memproses dan mengolah data sesuai instruksi yang dijalankan. Hardware komputer dibagi menjadi 3 bagian yaitu : Perangkat masukan (Input Device), Perangkat keluaran (Output Device), dan Perangkat penyimpanan (Storage Device).

Macam-macam dari 3 bagian komputer :

  1. Input Device (Perangkat masukan)

  Input device merupakan bagian dari perangkat keras komputer yang digunakan untuk memproses data masukan seperti : Mouse, keyboard, dan scanner.
  • Mouse merupakan perangkat input device yang digunakan untuk menggerakan pointer pada komputer.




  • Keyboard merupakan perangkat input device yang memiliki tombol berupa huruf dan angka dan memiliki fungsi yang berbeda.




  • Scanner adalah sebuah alat yang berfungsi untuk mengcopy atau menyalin gambar maupun teks yang nantinya disimpan ke dalam memori komputer dengan bentuk gambar.




2. Output Device (Perangkat keluaran)
    Output device merupakan peralatan keras yang berfungsi untuk mengeluarkan hasil pengolahan data yang berasal dari CPU ke dalam suatu media. Beberapa perangkat output, antara lain :
  • Monitor merupakan salah satu jenis soft copy device, karena kekuatannya berupa sinyal elektronik yang ditampilkan dilayar monitor.




  • Printer merupakan media output yang bisa menghasilkan berupa tulisan, gambar, ataupun grafik di dalam media berupa kertas.




  • Ploter merupakan jenis printer yang dirancang untuk menghasilkan output komputer berupa gambar ataupun grafik dengan ukuran yang optimal. 

3. Storage Device (Perangkat penyimpanan)
  Storage device merupakan peralatan keras yang digunakan untuk media penyimpanan komputer. Beberapa macam media penyimpanan antara lain :
  • Random Access Memory (RAM)
Random Access Memory merupakan media penyimpanan yang semua data dan program dimasukan melalui alat input yang kemudian disimpan terlebih dahulu di memori utama.




  • Read Only Memory (ROM)
Read Only Memory merupakan perangkat atau peralatan proses data yang terdapat di dalam CPU.




  • Harddisk Drive
Harddisk Drive (HDD) merupakan sebuah media penyimpanan utama didalam komputer, yang bagiannya berisi gambaran atas komponen, operasi, interface, dan spesifikasi hard drive.




C. Kesimpulan

Perangkat keras komputer adalah bagian fisik atau komponen komputer, seperti monitor, keyboard, penyimpanan data komputer, kartu grafis, kartu suara dan motherboard. Sebaliknya, perangkat lunak adalah instruksi yang bisa disimpan dan dijalankan oleh perangkat keras.

D. Referensi




Sekian terimakasih.. Semoga bisa bermanfaat bagi kalian semua, Amiiin….

Wassalamu'alaikum Wr.Wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar